Rizal Bawazier Bakal calon legislatif (Bacaleg) DPR RI PKS Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Daerah Pemilihan (Dapil) IX Jawa Tengah menggelar Jumat Berkah di Masjid Al Ihklas dan Masjid Baiturrahkman Desa Temuireng, Kecamatan Petarukan, Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (7/10/2022). Dok: IP/Rae

PEMALANG – Rizal Bawazier Bakal calon legislatif (Bacaleg) DPR RI PKS Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Daerah Pemilihan (Dapil) IX Jawa Tengah menggelar Jumat Berkah di Masjid Al Ihklas dan Masjid Baiturrahkman Desa Temuireng, Kecamatan Petarukan, Pemalang, Jawa Tengah, Jumat (7/10/2022).

Tidak hanya berbagi ratusan nasi kotak, acara yang diwakilkan oleh tim pemenangan Rizal Bawazier ini menyebut jika Politisi PKS tersebut juga akan hadir menjadi khotib di beberapa Masjid di Pemalang.

Pengurus Masjid Al Ihklas, Kastolani mengaku senang saat dengan kegiatan yang digelar oleh Bacaleg dari Dapil IX Jawa Tengah ini.

“Alhamdulilah ini ada rejeki dari hamba Alloh Nasi Bok datang di Masjid ini. Monggo ambilah nasi bok untuk semua jamaah sholat Jumat, semoga bermanfaat nasinya bisa bawa pulang,” kata Kastolani kepada jemaah salat Jumat usai menjadi Imam.

Feri perwakilan dari Rizal Bawazier menyebut pembagian nasi kotak dalam rangka Jumat Berkah bertujuan untuk membantu warga atau jamaah yang saat ini mengalami kesulitan imbas kenaikan BBM disusul kenaikan kebutuhan pokok lainnya.

“Mudah-mudahan ini bermanfaat dan bisa mengurangi beban mereka,” ucap Feri.

Selain membagikan nasi kotak, Feri menyampaikan jika Rizal Bawazier siap membantu masyarakat di Dapilnya.

Jurnalis: Rae